Blog Adjust bergabung dalam Program Exchange ...

Adjust bergabung dalam Program Exchange Partner Adobe untuk menawarkan data integrasi yang lebih baik

Adjust mengumumkan premier partnership dan integrasi teknologi dengan Adobe sebagai bagian dari program Adobe Exchange.

Dengan menggabungkan data aplikasi seluler dengan data yang dikumpulkan dari touchpoint tambahan, klien dan calon klien akan memperoleh gambaran yang lebih komprehensif mengenai perjalanan pengguna di semua channel — ini akan meningkatkan stack analytics pengalaman pelanggan mereka. Dengan demikian, mereka dapat mengambil keputusan pemasaran berdasarkan data dan yang ditargetkan untuk memaksimalkan ROI dan meningkatkan laba perusahaan.

Menggabungkan data Anda di satu platform

Secara sederhana, kemitraan baru kami berfokus untuk meningkatkan visibilitas dan aksesibilitas data. Integrasi data langsung, mulus dan aman antara berbagai jenis teknologi mencakup dan memperluas solusi kami untuk pemasaran, analytics, periklanan dan e-commerce. Dengan Adjust, pelanggan Adobe dapat menambahkan data point seluler dan CTV untuk perjalanan pengguna. Anda tidak perlu lagi beralih antar data set dan melakukan migrasi - semuanya kini tersedia dalam satu platform.

Manfaat unik bagi pemasar meliputi penawaran Adjust berupa solusi pengukuran/atribusi seluler, pencegahan penipuan dan pelaporan dalam satu platform — sebagai satu-satunya platform pemasaran aplikasi yang menyediakan semua layanan tersebut — membantu brand untuk:

  • Mengukur dan menganalisis asal pengguna aplikasi dan cara mereka menggunakan aplikasi setelah melakukan instalasi. Produk terbaru Adjust, Subscription Tracking, adalah produk pertama di pasar yang berupaya untuk mengatasi tantangan terkait atribusi paket berlangganan.
  • Menyiapkan analytics yang dapat ditindaklanjuti dengan otomatisasi alur kerja kampanye.
  • Melindungi anggaran pemasaran dari penipuan iklan kinerja seluler dan melindungi aplikasi dari bot.

Klien Adobe menggunakan data Adjust untuk melengkapi stack

Penunjukan sebagai premier partner Adobe mencakup serangkaian solusi yang sangat melengkapi, terbaik di kelasnya yang meningkatkan kapabilitas Adobe Experience Cloud.

Andrey Kazakov

VP Partnerships, Adjust

Cody Crnkovich

Head of Platform Partners and Strategy, Adobe Experience Cloud

Kemitraan ini juga akan membuka jalan bagi kerja sama mendalam dan integrasi lebih lanjut antara Adjust dan Adobe, beserta dengan inovasi baru yang meningkatkan nilai strategis dari keduanya. Kami menantikan untuk kemitraan lebih lanjut dalam bulan-bulan mendatang dan mendorong pertumbuhan bagi klien-klien kami.

Ingin mendapatkan berita terbaru dari Adjust?